Sabtu, 04 April 2015
On 10.14 by Unknown in Notasi Musik
Cekidot, saya akan membahas apa saja sih kelebihan-kelebihan penggunaan dari notasi angka (Not Angka) dan juga apa saja kekurangan-kekuranganya. Karena dalam hal apapun segala sesuatu itu pasti ada kelebihan dan kekuranganya tidak ada yang sempurna, keculi sang maha Esa Hehe,,
Eh sebelumnya juga saya sudah membuat postingan di blog ini tentang pengertian dan jenis-jenis notasi angka, silahkan yang mau baca-baca guna memperdalam ilmu musiknya cieee wkwk
Kelebihan dan Kekurangan Not Angka
Kelebihan Not Angka
Kelebihan-kelebihan notasi angka diantaranya :- Penulisannya mudah dan cepat.
- Kode angka lebih mudah dipahami bagi sebagian besar orang, terutama bagi pemula di bidang musik.
Kekurangan Not Angka
- Berdasarkan data di Wikipedia bahwa notasi angka hanya dipakai di beberapa negara asia diantaranya India, Indonesia dan Tiongkok (China) itu pun berbeda di setiap negara, tidak seperti notasi balok atau standard notation, dipakai di banyak negara termasuk Indonesia.
- Not angka hanya bisa menulis satu nada dalam waktu bersamaan (monophonic) sedangkan dalam notasi balok, kita bisa menulis banyak nada bahkan membentuk kord dalam waktu yang sama (polyphonic), jika dalam not angka ada suara 2 maka harus dibuat 2 baris, sedangkan dalam notasi balok bisa dalam satu baris.
- Not angka hanya bisa 3 oktav, dari do dengan titik di bawah sampai dengan si dengan titik di atas, sedangkan not balok bisa untuk banyak okta, bahkan tiap instrument dengan range nada berbeda punya simbol sendiri
- Not angka tidak bisa menulis nada untuk alat musik ritmis seperti drums, berbeda dengan not balok
- Banyak lagu yang memang tidak bisa ditulis dengan not angka, misalnya lagu yang temponya swing, overtone di tengah lagu dll, jangan heran jika request anda belum tentu dibuatkan oleh Notasi Musik
- Kalau belum pernah mendengar sama sekali lagunya, mungkin akan merasa kesulitan, tapi jika anda sudah bisa membaca not balok, anda bisa memainkan lagu apa saja meski belum pernah mendengarnya, itulah kenapa orkestra tidak menggunakan not angka.
Search
Artikel Pilihan
-
Oke selamat siang kawan-kawan! sekarang saya akan menjelaskan tentang Pembagian jenis-jenis karakter vokal manusia. Jenis-jenis Karakte...
-
Ketemu lagi dipostingan saya kali ini, semoga semua tetap berada dalam lindunganNya dan sehat selalu amiinn. Langsung saja kita ke topik p...
-
Cekidot, saya akan membahas apa saja sih kelebihan-kelebihan penggunaan dari notasi angka (Not Angka) dan juga apa saja kekurangan-keku...
-
Dalam bernyanyi kita dituntut untuk menguasai teknik pernapasan. Karena teknik pernapasan merupakan teknik dasar dari seorang penyanyi. D...
-
Pengertian Musik Dan Jenis-Jenis Musik Untuk postingan yang pertama di blog musik ini saya akan menjelaskan tentang pengertian musik. ...
-
Ada banyak teknik pernapasan yang digunakan saat bernyanyi, dari mulai teknik pernapasan perut, teknik pernapasan dada dan yang akan diba...
-
Hallo para pengunjung setia blog suksesmusik.com . Kami akan menuliskan lirik lagu BUKTI miliknya artis VIRGOUN. Kami akan menuliskan l...